Sudah tidur cukup semalaman, tapi kok masih ngantuk? Kalau kamu pernah mengalami hal ini, jangan disepelekan! Kondisi seperti ini akan berpengaruh pada kondisi kesehatan tubuh di masa mendatang.
Penyebab Sering Mengantuk Meski Sudah Tidur Cukup
Kalau ditelaah lagi, ada banyak faktor penyebab ngantuk mulai dari gaya hidup, kondisi kesehatan, hingga salah memilih perlengkapan tidur. Yuk, ketahui penyebab sering ngantuk biar kamu bisa mudah mengatasinya dan lebih segar sepanjang hari!
1. Jam Biologis Terganggu
Apa itu jam biologis? Jam biologis adalah waktu di mana semua organ dan fungsi tubuh bekerja secara alami. Nah, akibat jam biologis terganggu yaitu akan menyebabkan rasa kantuk di pagi atau siang hari meski merasa sudah cukup tidur.
Contohnya begini, jam biologis tubuh akan mengatur kapan kita akan merasa ngantuk. Ketika waktu istirahat di malam hari terganggu, maka dapat dipastikan kamu akan mengantuk seharian. Bukan tidak mungkin jam biologis ini pun akan terganggu dlaam waktu lama jika sudak menjadi kebiasaan.
2. Terbiasa Minum Kafein dan Alkohol
Kalau kamu suka mengonsumsi kafein atau alkohol, dapat dipastikan ini adalah penyebab sering mengantuk di siang hari, terlebih kalau kamu mengonsumsinya sebelum tidur atau saat sore hari. Kenapa hal ini bisa terjadi?
Kandungan kafein dan alkohol ternyata akan membuat kamu susah untuk tidur nyenyak dan bahkan bisa merusak siklus tidur. Jika dibiarkan, hal ini akan menjadi kebiasaan dan kamu akan terus-menerus sering ngantuk saat beraktivitas di siang hari.
3. Kekurangan Kalori dan Zat Gizi
Banyak orang yang merasa kandungan gizinya sudah cukup karena sudah makan banyak. Jangan keliru, ternyata makan banyak tidak menjamin kamu tidak kekurangan kalori dan zat gizi. Kurangnya nutrisi bagi tubuh bisa menjadi penyebab sering mengantuk meski tidur cukup semalaman. Kondisi ini juga akan membuat kamu lemas dan tidak bergairah. Mulailah perhatikan asupan makanan dan jangan pernah lewatkan sarapan!
4. Mengalami Sindrom Kelelahan Kronis
Penyebab sering mengantuk yang lainnya adalah sindrom kelelahan kronis. Ini merupakan kondiri yang bisa membuat kamu jadi mudah mengantuk, lemas, lelah, dan lesu. Gejala lain yang timbul adalah nyeri otot dan sulit konsentrasi, bahkan bisa hingga berbulan-bulan. Satu-satunya cara menghilangkan penyebab sering ngantuk yang satu ini adalah berkonsultasi dengan dokter.
5. Duduk Terlalu Lama
Disadari atau tidak, setiap harinya bisa jadi kamu duduk terlalu lama. Bagaimana tidak? Ketika beraktivitas di dalam ruangan seperti belajar dan bekerja, kamu pasti akan lebih lama duduk. Ini membuat asupan oksigen ke otak jadi terhambat dan peredaran darah pun menjadi tidak lancar.
Kondisi inilah yang menjadi penyebab sering mengantuk meski kamu sudah tidur cukup semalaman. Solusinya, kamu harus imbangi dengan sedikit peregangan. Jadi, penyebab ngantuk saat siang hari bisa jadi bukan dipicu karena kurang tidur malam.
6. Gangguan Narkolepsi
Apa itu narkolepsi? Narkolepsi adalah gangguan yang menyebabkan penderitanya bisa tidur di mana pun dan kapan pun tanpa bisa dikendalikan. Kondisi ini tergolong kronis karena rasa kantuk bisa tetap muncul meski sudah tidur cukup atau lebih semalaman.
Sayangnya, penyebab sering mengantuk yang satu ini tidak dapat diobati dan hanya bisa diminimalisir dengan gaya hidup sehat. Pada umumnya, penderitanya akan merasa segar kembali jika sudah tidur sekitar 10-15 menit, namun bisa berkali-kali dalam sehari.
7. Perlengkapan Tidur yang Tidak Nyaman
Kalau kamu merasa sama sekali tidak mengalami salah satu dari penyebab sering mengantuk yang ada di atas, coba perhatikan perlengkapan tidur mulai dari kasur, bantal, dan guling. Apakah semuanya masih layak dan memberikan kenyamanan?
Jarang disadari, nyatanya perlengkapan tidur bisa menjadi penyebab sering ngantuk meski sudah tidur cukup. Seseorang akan merasa “yang penting bisa tidur” tanpa memedulikan kualitas tidurnya. Dengan kata lain, perlengkapan tidur yang tidak layak pasti akan membuat tidur kamu tidak nyenyak dan akhirnya membuat kamu ngantuk seharian.