• Health

    Informasi Seputar Kesehatan

  • Parenting

    Informasi Seputar Keluarga

  • Relationship

    Informasi Seputar Hubungan Pacaran

  • Wedding

    Informasi Seputar Pernikahan dan Rumah Tangga

  • Sex

    Informasi Seputar Seks

  • Life

    Informasi Seputar Kehidupan

  • General

    Informasi Hal-hal Umum

  • Entrepreneur

    Informasi Seputar Wirausaha

Wednesday, November 25, 2020

Alasan Wanita Sulit Memilih Pasangan Hidup

Setiap wanita pastinya memiliki standar dalam memilih pasangan hidup. Ada wanita yang melihat pendidikannya, latar belakang keluarga, hingga latar finansial yang dimiliki sang pria. Namun sebetulnya saat wanita telah mempunyai kiteria, beberapanya masih sulit memilih pasangan hidup.

Dia tak takut hidup sendiri
Alasan yang mungkin tak dipikirkan banyak orang, bahwa beberapa wanita tak punya rasa takut untuk sendirian. Bukan tanpa alasan, melainkan hal ini didukung oleh rasa percaya diri mereka bahwa mengorbankan kebutuhan mereka demi cinta dengan orang yang salah hanya akan menyebabkan kebencian dalam jangka panjang. Hal itulah yang membuat wanita mampu bertahan dan tetap bahagia menjalani hidup meski sendirian dibandingkan hidup bersama seseorang hanya berdasarkan tekanan sosial.

Tahu apa yang diinginkan
Selain itu, bagi wanita yang memiliki daftar hidup, tentang apa yang mereka cari dari pasangannya, tujuan hidup, dan lainnya juga lebih sulit mendapatkan pasangan. Namun, hal ini bisa membuat mereka terarah dalam menentukan pilihan.

Wanita yang paham tentang apa yang ia inginkan cenderung lebih cerdas memilih pasangan hidup. Ia akan menilai setiap sisi pria yang akan menjadi pasangannya. Karena ia mengenal diri dengan sangat baik, maka ia tahu tipe orang seperti apa yang bisa mendampinginya. Jika tak sesuai kriteria, ia memilih mundur daripada melanjutkan ke jenjang hubungan yang lebih serius.

Mandiri
Banyak yang salah kaprah bahwa seorang wanita mencari pasangan hanya untuk difasilitasi hidupnya, baik secara finansial atau yang lainnya. Namun, tak semua wanita ternyata memiliki tujuan tersebut.

Di dunia modern, wanita tak lagi membutuhkan orang lain untuk membantu mereka hidup sendiri. Bahkan, ia menyadari bahwa ia lebih suka menghabiskan waktu sendiri. Oleh karena itu, mengetahui bahwa mereka harus berbagi ruang dengan orang lain saat menikah merupakan hal yang menakutkan bagi wanita mandiri.

Punya komitmen
Karier, persahabatan, keluarga dan hal lain mungkin telah menjadi komitmen dalam hidup bagi sebagian wanita selain sebuah pernikahan. Oleh karena itu, bisa jadi ada beberapa wanita yang lebih memilih menekuni komitmen mereka pada hal-hal lain tersebut selain mencari pasangan yang tepat.

Tidak ingin buang-buang waktu
Sebagian wanita menganggap bahwa waktu adalah aset yang sangat berharga. Untuk itu, ia lebih memilih untuk menghabiskan waktu untuk diri sendiri dibandingkan harus berbagi dengan pasangan. Belum lagi kalau harus berbagi dengan anak. Jadi, single adalah hal yang paling tepat untuk dipilih.

25 Ungkapan Cinta dalam Berbagai Bahasa

Ada berbagai bahasa untuk mengungkapkan rasa cinta. Kalau mau mengucapkan ‘aku cinta kamu’, kamu bisa mengekspresikannya tidak dengan cara biasa. Misalnya, dengan memakai beberapa macam ungkapan cinta dalam berbagai bahasa.

Bahasa Arab
Ana uhibbuka (diucapkan wanita kepada pria)
Ana uhibbuki (diucapkan pria kepada wanita)

Panggilan sayang dalam bahasa Arab bisa dengan dua kalimat di atas. Nah, kalimat di atas bisa dipakai untuk mengungkapkan cintamu dan mengharap jawaban. Tetapi, kalau mengungkapkan dengan kalimat ‘anta ta’ni al-katiira bilnisbati lii yang artinya ‘kamu sangat berarti buatku’.

Untuk menciptakan suasana romatis dalam mengungkapkan cinta dalam bahasa Arab, bisa dengan kalimat laā yumkinu lilkalimāti ‘an taṣifa ḥubbi laka yang berarti ‘tidak ada kata yang bisa menjelaskan rasa cintaku padamu’.

Bahasa Mandarin (Cina)
Qīn'ài de, wǒ ài nǐ (Aku cinta kamu, sayang)
wǒ xǐhuan nǐ (Aku suka kamu)
wǒ ài nǐ shèngguò yīqiè (Aku mencintaimu lebih dari apapun)
nǐ shì wǒ de wéiyī (Kamu satu-satunya)
wǒ de xīnlǐ zhǐ yǒu nǐ (Di dalam hatiku hanya ada kamu)
wǒ xīwàng néng gēn nǐ yīqǐ biàn lǎo (Aku ingin bersamamu hingga tua nanti)
nǐ yuànyi jià gěi wǒ ma?/ wǒ yuànyi! (Menikahlah denganku?/Ya aku mau!)

Bahasa Latin
Te amo (Aku cinta kamu)
Kadang bahasa yang terlalu klasik jadi nggak relevan buat mengungkapkan perasaan, terlebih cinta. Kalau ingin mencoma mengesankan jaman Romawi Kuno, maka bisa mengungkapkan dengan kalimat diatas. Kalimat Te amo sebenarnya mirip dengan bahasa Spanyol Modern, tetap berbeda kok kesannya saat diucapkan, apalagi buat orang spesial.

Bahasa Yunani
Se agapo
Untuk mengungkapkan cinta dalam konteks hubungan romantis, kata di atas memang paling pas. Sedangkan untuk saudara, kata cinta dalam bahasa Yunani adalah filia dan untuk cinta romantis tak tak berakhir bisa menggunakan kata kerja eros.

Belanda
Ik hou van jou (Aku cinta kamu)

India
Main tumase pyaar karata hoon

Inggris
I love you

Italia
Ti amo (Aku cinta kamu)

Jepang
Watashi wa, anata o aishiteimasu (Aku cinta kamu)
Panggilan sayang dalam bahasa Jepang terkait erat dengan kultur di negara tersebut. Kalau dengan bahasa Inggris lebih verbal dan jelas maksudnya ketika mengucapkan ‘I love you’. Tetapi di Jepang tidak setegas dan jelas dibandingkan mengungkapkan perasaan dengan bahasa Inggris.

Bahkan, ada anjuran kalau cinta itu jangan diucapkan tetapi ditunjukkan. Di Jepang, banyak pasangan justru memilih untuk betindak atau action dibandingkan mengucapkan perasaannya secara verbal. Terlebih lagi, mereka percaya kalau kata cinta sering diucapkan itu malah meaningless.

Pertama, frasa Ai shiteru berarti ‘aku mencintaimu’ dengan makna yang sangat dalam. Kedua, frasa Suki da yang berarti ‘aku suka kamu’ dipakai lebih umum dibanding frasa sebelumnya.

Jerman
Ich liebe dich
Rasa cinta dan sayang dalam bahasa Jerman bisa diungkapkan dengan berbagai kalimat. Salah satunya yang pertama di atas. Jika ingin agak hiperbolis, kamu bisa memakai frasa du bist mein Ein und Alles yang berarti ‘Kamu segalanya buat aku’.

Kalau masih dalam situasi PDKT dan belum yakin sama perasaanmu, bisa mengungkapkannya dengan ich steh’ auf dich yang berarti ‘aku tertarik sama kamu’. Berbeda dengan ungkapan Du bist die Liebe meines Lebens yang biasanya diucapkan saat upacara sakral atau wedding ceremony. Artinya, ‘kamulah cinta dalam hidupku’.

Korea
Saranghaeyo
Kalimat untuk mengungkapkan kata cinta dalam bahasa Korea di atas mungkin sering didengar, misalnya dalam sebuah lagu atau drama serial. Buat suasana yang formal, frasa yang bisa dipakai Saranghaeyo, dan buat suasana informal bisa memakai Saranghae. Kalau dalam puisi, biasa tertulis Saranghanda dan untuk mengungkapkan cinta dengan cute bisa dengan Saranghaeng.

Mau dengan kalimat yang lebih romantis, bisa nih dengan Dangsin eopsin mot sara yang berarti ‘aku nggak bisa hidup tanpa kamu’. Untuk membalas kalimat-kalimat ungkapan di atas, jangan lupa membalasnya dengan Nado saranghae jika kamu punya perasaan yang sama. Artinya, ‘aku juga cinta sama kamu’.

Prancis
Je t’aime
Sama seperti bahasa lainnya, panggilan sayang bahasa Perancis lekat dengan budaya. Kalau untuk mengungkapkan rasa cinta paling umum memakai kalimat di atas. Frasa lain untuk mengungkapkan cinta dalam bahasa Prancis bisa dengan Mon coeur bat la chamade pour toi yang artinya ‘Jantungku berdegub kencang karena kamu’. Atau Je suis fou amoureux de toi dan memiliki arti ‘Aku benar-benar jatuh cinta sama kamu’.

Rusia
Ya lyublyu tebya (Aku cinta kamu)

Samoa
Aote alofa ia oe

Spanyol
Te quiero

Seperti yang diungkapkan di atas, kalau bahasa Spanyol untuk mengungapkan cinta sama dengan bahasa Latin Te amo. Lainnya, bisa diungkapkan dengan Me gustas yang artinya ‘aku suka kamu’ atau ‘kamu menarik buatku’. Buat wanita, bisa mengungkapkan perasaan cintanya dengan memakai kalimat Estoy enamorada de ti, artinya nggak berbeda dengan ‘aku jatuh cinta sama kamu’.

Bahasa Aceh
Loen galak ngon gata

Bahasa Ambon
Beta cinta ose.
Beta sauang ale.

Bahasa Bali
Tiyang tresna teken adi.
Bli tresna ajak adi.

Bahasa Batak
Holong rohang ku tu ho

Bahasa Betawi
Abang demen ama eneng

Bahasa Jawa Yogyakarta
Aku tresno kowe (diucapkan untuk umur sebaya)
Aku tresno sampeyan (diucapkan kepada seseorang yang sedikit lebih tua)
Kulo tresno panjenengan (diucapkan kepada seseorang yang lebih tua)

Bahasa Jawa Timur-an
Aku seneng mbek koen (Aku suka sama kamu)

Bahasa Madura
Sengkok lebur ka be’nah.

Bahasa Minang
Uda suko ka adiak (diucapkan oleh pria kepada wanita)
Adiak suko ka uda (diucapkan oleh wanita kepada pria)

Bahasa Papua
Sa cinta ko.

Bahasa Surakarta
Aku tresno sliramu

Bahasa Sunda
Abdi nyaah ka anjeun

Apa itu ‘cinta’?
Hampir semua orang mendambakan relasi asmara untuk mendapatkan kehidupan yang bahagia dan penuh kedamaian. Tetapi, untuk mendapatkan kebahagiaan dan kedamaian nggak selalu dengan cinta. Bahkan, ada juga perasaan kecewa, marah dan yang tidak menyenangkan lainnya karena rasa cinta.

Lantas, sebenarnya ‘cinta’ itu apa? Apakah berkaitan dengan aktivitas biologis atau spiritual sehingga jadi satu pernyataan rasa yang nggak biasa?

Dikutip dari Psychology Today, cinta itu tumbuh tanpa bisa dikontrol, menurut Erich Fromm. Penulis buku The Art of Loving mengungkapkan bahwa tertarik dengan seseorang yang akhirnya disebut cinta adalah ‘kesalahan’ umum yang membingungkan. Perasaan yang tumbuh dan intens saat hubungan dimulai melibatkan gairah dan obsesi untuk mengungkapkan kemudian menjalin komitmen.

5 Cara Menghitung Usia Kehamilan Secara Manual

Usia kehamilan bisa dihitung secara manual. Antara lain dengan memakai catatan fase menstruasi terakhir, ukuran tinggi fundus, deteksi gerakan janin, hari pertama haid terakhir (HPHT) dan terakhir dengan rumus Neagle. Rumus di bawah ini bisa dicoba, meski nggak 100 persen akurat namun bisa dipakai untuk mempersiapkan kebutuhan tertentu.

Cara menghitung usia kehamilan yang paling simple
Setiap wanita memiliki siklus bulanan atau siklus menstruasi yang berbeda-beda. Nggak sedikit yang mengalami siklus nggak teratur. Banyak juga yang rata-rata mengalami siklus menstruasi 28 hari. Berdasarkan penjelasan ahli yang dikutip dari Healthline, parus kedua siklus menstruasi berlangsung selama 14 hari. Pada fase ini adalah periode ovulasi untuk siklus menstruasi selanjutnya.

Ketika sudah mengalami tanda-tanda kehamilan, maka Moms bisa check dengan test pack. Setelah itu, coba menghitung kapan hari terakhir menstruasi dan masa subur. Pada fase masa subur terakhir, yang merupakan bulan pertama usia kehamilan.

Gerakan janin untuk menandai usia kehamilan
Pada usia 18 hingga 20 minggu, janin akan bergerak. Baik menendang atau meninju perut ibunya. Ini akan dialami oleh wanita yang baru pertama kali hamil. Sedangkan bagi wanita yang sudah pernah hamil sebelumnya, janin mulai terasa gerakannya antara usia 16 hingga 18 minggu.
Mengukur tinggi fundus uteri untuk hitung usia kehamilan

Fundus uteri adalah bagian atas rahim yang merupakan bagian tengah. Jarak antara tulang kemaluan ke puncak uterus dalam sentimeter bisa menandai usia kehamilan. Setelah 20 minggu, Moms bisa mengukur usia kehamilan dengan tinggi fundus. Misalnya, jika tinggi fundus 25 sentimeter, maka usia kehamilan masuk usia 25 minggu.

Menghitung HPHT untuk mengetahui HPL dan usia kehamilan
HPHT kependekan dari Hari Pertama Haid Terakhir. Dengan menandai HPHT, usia kandungan dan hari perkiraan melahirkan bisa diketahui. Rumus menghitungnya sebagai berikut, Moms.

Hari pertama haid terakhir + 7 hari (- 3 bulan dan ubah tahunnya)

Misalnya, HPHT pada 1 Mei 2020 dan setelah ditambahkan 7 hari jatuh pada tanggal 8 Mei 2020. Kemudian, dikurangi 3 bulan sehingga mendapatkan tanggal 8 Februari 2020. Terakhir, ubah tahunnya dan mendapatkan hari perkiraan lahir (HPL) pada 8 Februari 2021.
Cara menghitung kehamilan dengan rumus Neagle

Usia kehamilan, rata-rata selama 40 minggu atau 280 hari. Rumus ini sebenarnya bisa dilakukan setelah mengetahui minggu pertama kehamilan. Nah, minggu pertama kehamilan adalah terhitung dari 14 hari setelah hari pertama haid terakhir (HPHT).

Contoh:

HPHT 26 November 2020
Hari : 26 + 7 = 3
Bulan : 11 – 3 = 8
Tahun : 2020 + 1 = 2021

Jadi, hari perkiraan lahir jatuh pada tanggal 3 Agustus 2021.
Atau jika sudah mengetahui HPHT bisa ditambahkan 280 hari sehingga mendapatkan tanggal kelahiran yang sama seperti contoh diatas.

Cara mengukur usia kehamilan diatas, semoga membantu ya Moms. Oiya, selain mengetahui cara manual untuk menghitung usia kehamilan, perlu juga memeriksakan kesehatan lho. Artinya, perlu rutin memeriksakan diri dan kehamilan ke ahli atau dokter kandungan.

5 Cara Menghilangkan Bulu Ketiak Agar Tidak Tumbuh Lagi

Kebanyakan wanita mengganggap bahwa memiliki bulu ketiak merupakan masalah yang mengganggu. Ada juga yang menilai bahwa memiliki bulu ketiak justru membuat tubuh merasa kurang nyaman.Bahkan, ada juga orang yang beranggapan bahwa adanya bulu ketiak merupakan suatu hal yang bisa mengurangi rasa percaya diri sebab ketiak menjadi berbau tidak sedap.

Jintan putih dan kapur barus
Kalau kamu biasanya menggunakan jintan putih untuk bumbu dapur, sekarang kamu bisa menggunakannya juga untuk merawat penampilanmu sebab jintan putih berkhasiat untuk menghambat pertumbuhan rambut. Cara menghilangkan bulu ketiak agar tidak tumbuh lagi dengan jintan putih yaitu;
  • Siapkan 50 gram jintan putih dan 2 sdt kapur barus halus yang sudah dihaluskan.
  • Campurkan dua bahan tersebut lalu tuang air perasan lemon hingga berbentuk pasta.
  • Oleskan pada ketiak secara merata.
  • Diamkan selama 15 menit.
  • Lalu bersihkan dengan menggunakan air bersih.
Jeruk nipis
Buah jeruk nipis mengandung vitamin C yang tinggi berguna untuk merontokkan rambut halus pada ketiak. Cara menghilangkan bulu ketiak agar tidak tumbuh lagi dengan jeruk nipis;
Belah buah jeruk nipis menjadi dua bagian.
Lalu gosok-gosokkan pada kulit ketiak Anda secara merata.
Lakukan setiap hari sebagai pengganti deodorant.

Kapur sirih
Kapur sirih sangat bermanfaat sebab mengandung kavinol, karkavol, kadinen dan zat samak yang sangat berkhasiat untuk kesehatan dan kecantikan. Tapi bagi kamu yang berkulit sensitif sebaiknya berkonsultasi dulu dengan dokter sebab kandungan zat-zat pada kapur sirih bersifat panas. Kapur sirih juga dapat dimanfaatkan untuk menghilangkan bulu ketiak agar tidak tumbuh lagi dan juga memutihkan kulit ketiak. Caranya;
  • Campur 1 sdm kapur sirih dengan air lemon hingga berbentuk pasta.
  • Sebelum dioleskan pada ketiak, pastikan ketiak dalam keadaan bersih.
  • Diamkan selama 30 menit
  • Lalu bilas dengan air hangat hingga benar-benar bersih.
Lemon dan mentimun
Cara menghilangkan bulu ketiak agar tidak tumbuh lagi juga bisa menggunakan campuran lemon dan mentimun. Caranya;
  • Parut mentimun lebih dulu.
  • Lalu campurkan parutan mentimun dengan air perasan dari setengah buah jeruk nipis.
  • Campurlah dengan cara mengaduk.
  • Lalu oleskan pada ketiak Anda.
  • Diamkan selama 15 menit saja.
  • Kemudian bersihkan dengan menggunakan air hangat.
Kunyit
Kunyit mengandung minyak volatile yang berfungsi sebagai anti-inflamasi. Pada kunyit juga terdapat kurkumin yang berguna sebagai anti-oksidan yang bisa menetralkan radikal bebas. Selain itu kunyit juga bisa berfungsi untuk mencerahkan kulit ketiak dan membuat bulu ketiak tidak tumbuh lagi. Caranya;
  • Siapkan 2 sdt kunyit bubuk atau 2 ruas jari kunyit yang dihaluskan lebih dulu.
  • Tambahkan air hingga berbentuk pasta.
  • Lalu oleskan pada kulit ketiak secara merata.
  • Diamkan selama 30 menit.
  • Bersihkan dengan air hangat.

Wednesday, November 18, 2020

10 Alasan Mantan Karyawan Gagal Buka Usaha Sendiri

Bisnis menjadi salah satu cara yang akan membuka pintu pundi pundi rupiah tanpa batas. Dengan berbisnis atau usaha, maka Anda juga telah berpikir berani untuk mengambil langkah. Namun, perlu diketahui bahwa berdasarkan penuturan SBA atau Small Business Association, mereka mengatakan bahwa 30% bisnis baru gagal di tahun keduanya sedangkan 50% gagal di tahun ke lima dan sekitar 66% gagal di tahun ke 10 pertama. Hanya tersisa 25% yang berhasil memiliki umur 15 tahun keatas. Tentu, jika Anda akan membuka bisnis, angka-angka ini perlu menjadi sebuah perhatian serius. Berikut sebab-sebab kegagalannya.

Jangan remehkan sebuah rencana. Apapun yang hendak diraih apalagi dibangun, maka membutuhkan sebuah rencana. Boleh saja Anda memiliki semangat yang menggebu usai mengikuti training atau pelatihan dan seminar bisnis dari salah seorang pengusaha sukses. Namun, jika hanya bermodalkan semangat, maka bisnis Anda bisa ambruk dalam waktu yang dekat. Rencana bagai pondasi utama sebelum memulai. Rencana bisa termasuk produk atau jasa yang ditawarkan, pasarnya siapa, cara pemasarannya dan lain-lain.

1. Seringkali karena terbiasa nyaman sebagai karyawan dengan berbagai fasilitas dari kantor misal: kemana mana ada mobil plus driver, disediakan ruang kantor sendiri, tiap hari ngantor dandanan keren, dibantu tim kerja lengkap, ada uang lembur, dll, pas harus buka usaha sendiri mulai dari nol kaget. Gak Ada kantor, gak ada mobil, gak ada karyawan, tiap hari cuman dasteran. Apa apa sendiri. Ibarat saya dulu mulai bisnis cuma 3 orang dgn pembagian job desc sbb: direktur, marketing dan produksi. Direkturnya gue, marketingnya gue lagi, produksinya gue gue lagi. Alias apa apa gue kerjain sendiri. Mulai dari bikin produk, belanja bahan, jualan door to door euy, ampe ngesot kecapean di pameran gue jagain sendiri. Kemana mana naik angkot. Nah kadang banyak yg gak siap mental disini karena terbiasa di zona nyaman.

2. Gak siap kerja lembur setiap hari, setiap minggu, setiap bulan, setiap tahun sampe bisnis stabil dan bisa didelegasikan/sistemasi. Banyak orang mikir enak euy jadi boss tinggal suruh sana sini, ngantor cuman bentar trus pulang lagi. Sementara karyawan seharian capek peras keringat (saya pernah denger salah satu karyawan ngomong gini dibelakang saya). Yang tidak diketahui mereka adalah, kita keluar itu networking, pameran, cari buyer, cari supplier, cari investor. Jam kerja kita bukan standar kantoran mulai 8 pagi ampe jam 5 sore, trus malem bisa tenang damai sentosa balik kerumah. Sampe rumah seringkali malam banget, kadang pagi hiks hiks, itupun masih kadang ditelpon ada masalah ini itu (dulu produksi dua shift di tempat saya). Atau sampe rumah masih harus peras otak besok bayar gaji darimana, trik promo apa lagi besok buat ngangkat sales, belum lagi bayar supplier dsb...dsb....

3. Bisnis itu kayak lari marathon BUKAN sprint. Kadang karyawan ngeliat bosnya enak pas kita udah sukses aja. Padahal ada tahun tahun dimana kita bukan siapa siapa, merintis dari nol, dihina hina ama temen, tetangga, bahkan sodara karena kelihatannya kita tuh gila banget bikin usaha gak jelas. Trus belum lagi ngalamin bangkrut, ditipu klien/supplier dll. Kadang kita juga heran kita bisa sampe disini. Kalo diinget dulu saya mulai cuma modal 50 ribu. Jualan saya pajang di meja ruang tamu, jualan saya ke tetangga, pernah bangkrut, jual aset, banyak utang. Dikejar kejar debt collector. Banyak orang mungkin milih berhenti dan kapok jadi pengusaha tapi kita kadang cuma menang bertahan dan persisten. Bukan karena kita lebih pinter. Cuman lebih nekad dan gokil aja wkwkwk

4. Trus kenapa kita bertahan lalu banyak yg gagal dan menyerah? Karena kita punya impian. Punya passion. Banyak karyawan buka usaha mirip dgn mantan bossnya karena ngeliat peluang duit, karena udah pegang data customer dan supplier, udah tau cara produksi dsb. Satu hal yang dilupakan dalam berbisnis yang terpenting adalah BIG WHY. Kenapa kamu berbisnis? Kalo alasan cuman uang dan uang nanti pas sewaktu waktu bangkrut pasti pinginnya nyerah aja. The real entrepreneur dreams bigger than themselves. Punya impian lebih besar dari dirinya sendiri. Punya impian lebih besar dari tantangan dan masalahnya. Makanya mereka gak pernah nyerah. Karena mereka punya semangat dan impian membara: pingin membantu keluarga, pingin menciptakan lapangan kerja, pingin membantu masyarakat sekitarnya, pingin menginspirasi orang lain, pingin meninggalkan legacy/warisan kebaikan, dll. Uang hanyalah efek samping dari proses mencapai tujuan utama.

5. Menjadi pengusaha itu persoalan mental. Mental pejuang, mental mandiri, mental berbagi, mental kreatif, mental belajar, mental semangat. Modal dan ketrampilan bisa dicari. Kalo mental recehan gimana mau dapet duit milyaran? Dikit dikit ngeluh, dikit dikit nyerah, dikit dikit nyalahin situasi. Pengusaha sukses harus bermental baja: NO EXCUSES. Milikilah filosofi air. Apapun halangannya, pengusaha berfilosofi air akan menemukan jalan kesuksesannya. Seperti air selalu menemukan jalannya ke laut.

6. Berhenti belajar. Merasa sudah cukup pintar. Sudah paling ini paling itu. Merasa terrrrrbaik, terrrrcepat, terrrrmurah dan terrr-terrr lainnya. Ini adalah jebakan kesukesan semu. Di era disrupsi ini tidak ada bisnis yang aman. No business too big to fail, no business too small to success.

7. Tidak bisa melihat business dalam "Big Picture". Maksudnya adalah mungkin dulu pernah jadi karyawan terbaik marketing/produksi/HR atau apapunlah. Tapi bisnis itu kompleks. Kita harus melihat dari hulu ke hilir. Memahami dan menyelami kompleksitas bisnis. Berhubungan gak cuman atasan bawahan atau tim kerja. Tapi juga atas bawah, kanan kiri, depan belakang, mulai dari stake holder sampe share holder. Faham kisi kisi bisnis mulai dari operation, marketing ampe branding. Nah pusing kan? 🙄

8. Gak punya long endurance. Alias gak punya daya tahan yang lama. Kayak iklan baterai itu loh. Jangan ngeres mikir iklan obat kuat yahhh. Pebisnis itu kudu siap fisik juga selain mental. Gak ada namanya kerja santai mulai jam 8 pagi trus kelar jam 5 sore masbruh. Kita kadang bangun subuh udah cek tagihan, malam sebelum tidur cek laporan produksi. Besok siang berangkat ke luar kota, sementara pagi waktunya ambil rapor anak, trus ada deadline besok harus kelar pulak. Pokoknya kudu siap multi tasking. Kepala jadi kaki, kaki jadi kepala. Gimana mau ekspansi ke luar negri kalo baru pameran dua hari luar kota udah kerokan tiap hari, masuk angin lah, pilek lah, encok lah, muntaber lah. Ibaratnya nih jadi pengusaha tuh jabatannya aja terdengar keren: Direktur padahal kerjaan kayak kuli euy menguras tenaga (mohon maaf tidak bermaksud merendahkan profesi tertentu). Menguras air mata juga sih kalo pas besok waktu bayar gaji, pelanggan ditagih pada ngilang semua 😭

9. Kurang gaul. Malu malu kucing. Jinak jinak merpati. Jadi pengusaha kayak kita mah harus putus urat malu. Dimana mana cari peluang jualan. Cari kenalan baru. Promosi produk. Nah kalo kita ownernya aja malu jualan dan promoin produk sendiri trus ngarep tim sales kita bangga dan riang gembira jualan gituh? Pemimpin harus kasih contoh dulu dong. Kalo bossnya jualannya brutal pasti anak buah malu gak ikutan brutal (walo terpaksa sih). Kecuali kita perusahaan udah gede banget baru gak ikutan jualan langsung. Tapi banyak juga bisnis gede yg B2B tetep pingin deal project ama owner/CEO nya.

10. Hidup semuraaaah mungkin. Jadi pengusaha kinyis kinyis gak usah gengsian. Jangan baru untung dikit udah mikir mau kredit ini itu biar keren. Kalo bisa semua gratisan dulu. Kantor di rumah, karyawan kita sendiri, promosi sosmed, dll. Dulu banget awal usaha pas kuliah malah saya beli hp bekas harga 70 ribu dari teman yg cuma bisa buat telpon gak bisa sms karena keypad udah error. Trus tempat baterai pun saya isolasi biar gak copot. Alhasil kalo ada telpon saya ngumpet buat terimanya karena isolasian. Baju dulu beli bekas tapi pede aja. Tetep dong kita modal minimalis, penampilan maksimalis wkwkwk....

So buat yang pingin usaha siapkan mental dan fisik untuk sukses. Saya share ini bukan untuk menjatuhkan semangat tapi untuk menunjukkan bahwa kadang kenyataan tidak seindah janji janji mantan. Jangan sampe udah memutuskan resign abis itu nyesel tujuh turunan. Work hard and play smart. Selalu berharap yang terbaik, tapi tetap persiapkan bila yang terburuk terjadi.